BENGKALIS, OpiniRiau.com – Sri Megawati bidan asal Kecamatan Bathin Solapan masuk nominasi lima besar pada ajang lomba Apresiasi Layanan KB Pasca Persalinan (Asik KBPP) tingkat nasional.
“Alhamdulillah, salah satu bidan terbaik asal Kabupaten Bengkalis, tepatnya ibu Sri Megawati yang selama ini bertugas di Kecamatan Bathin Solapan, menjadi duta Provinsi Riau dalam lomba Asik KBPP. Hari ini dilakukan verifikasi dari BKKBN pusat dan Riau,” ungkap Kepala Dinas Pengendalian Penduduk dan KB Kabupaten Bengkalis melalui Sekretaris Akna Juwita, Selasa 11 Juni 2024.
Tim dari Badan Kependudukan dan Keluarga Berencana Nasional (BKKBN) pusat dan Provinsi Riau, langsung turun ke lapangan untuk melihat atau melakukan verifikasi terhadap Tempat Praktek Mandiri Bidan (TPMB) Sri Megawati, S.Keb.
Tim dari pusat yang melakukan verifikasi penilaian, Murni Manurung, dan Agustin Ayu Asmawarti, sedangkan dari Provinsi Riau langsung turun Kepala Perwakilan BKKBN, Hj. Mardalena Wati Yulia, yang dipimpin langsung Ketua Tim Supriadi. Tim verifikasi turut didampingi Sekretaris Dinas Pengendalian Penduduk dan KB Hj. Akna Juwita, hadir juga Kasi Trantib Kecamatan Bathin Solapan Beny.
Seperti diketahui bidan Sri Megawati mengikuti lomba Asik KB pada kategori Tempat Praktek Mandiri Bidan (TPMB) digelar BKKBN pusat. Teknis lomba, setiap peserta menampilkan konten materi KBPP yang disiarkan langsung (live streaming) di Tiktok.
Sri Megawati merupakan sosok bidan yang aktif dan kreatif memanfaatkan media sosial sebagai media dalam memberikan edukasi kepada masyarakat, agar ikut program KB. Melalui konten yang disebarkan melalui media sosial, beliau mengajak pasangan usia subur agar mau mengikuti program KB, terlebih pasca kelahiran.
Diungkapkan Akna Juwita, media sosial merupakan wahana sangat efektif dalam melakukan sosialisasi kepada masyarakat, seperti ajakan untuk aktif program KB.
“Kami menilai apa yang dilakukan oleh bidan Sri Megawati sangat tepat sekali. Untuk itu, kita patut memberikan apresiasi setinggi-tingginya dan ucapan terima kasih kepada bidan Megawati,” ungkapnya.
Lebih lanjut Akna berharap dari hasil verifikasi yang dilakukan tim dari Jakarta dan Riau ini, diperoleh nilai maksimal, sehingga bidan Sri Megawati menjadi terbaik dan mengharumkan nama Kabupaten Bengkalis dan Provinsi Riau di level nasional.
Ditambahkan Akna, apa yang dilakukan oleh bidan Sri Megawati yang aktif melakukan sosialisasi program KB melalui media sosial, bisa dicontoh oleh bidan, penyuluh KB dan lainnya untuk memberi edukasi kepada masyarakat. Apalagi di tengah kemajuan teknologi informasi komunikasi, masyarakat lebih akrab menggunakan media sosial.
Sementara itu Camat Bathin Solapan melalui Kasi Trantip Beni, menegaskan bahwa selama ini bidan Sri Megawati dikenal sangat aktif mengikuti organisasi di masyarakat. Selain itu aktif melakukan sosialisasi tentang program KB dan pengendalian stunting di masyarakat.
"Ibu Sri Megawati ini sering menjadi narasumber untuk sosialisasi Program KB dan pengendalian stunting. Jadi tak salah kalau beliau menjadi terbaik pada lomba Asik KBPP. Mudah-mudahan beliau menjadi juara pertama," ungkap Beni.##DISKOMINFOTIK