Perbakin Pelalawan Siap Kirim Empat Atlet untuk POPNAS 2021

banner 160x600

riaubertuah.id

PELALAWAN (RIAUBERTUAH.CO.ID) - Persatuan Menembak Indonesia (Perbakin) Kabupaten Pelalawan siap menyukseskan Pekan Olahraga Nasional (POPNAS) di Provinsi Sumatera Selatan (Sumsel) dan Kepulauan Bangka Belitung (Babel), tahun 2021 ini. Dalam ajang POPNAS ini, mewakili Provinsi Riau, Perbakin Pelalawan siap kirim empat orang atlet.

Demikian diungkapkan ketua Perbakin Pelalawan Evi Zulfian, didampingi pelatih atlet Perbakin Pelalawan, Adri Suria Rahmat, saat berbincang dengan CAKAPLAH.com, Rabu (27/1/2021).

"Insya Allah, atlet Perbakin Pelalawan siap mengirim 4 orang atlet pada cabang olahraga (Cabor) menembak mewakili Provinsi Riau pada POPNAS tahun 2021 yang diselenggarakan di Provinsi Sumsel dan Kepulauan Babel," terangnya.

Untuk Cabor menembak, kata dia baru kali pertamanya diperlombakan di ajang POPNAS. "Untuk diketahui untuk Cabor menembak ini, sesuai informasi yang kita dapat baru kali ini diperlombakan di ajang POPNAS," tambahnya.

Sementara itu pelatih atlet menembak Perbakin Pelalawan Adri Suria Rahmat yang akrab disapa Kiwil mengungkapkan, bahwa atlet yang bakal dikirim untuk mewakili Riau optimis mendulang medali. Hal ini mengingat kata dia, atlet-atlet yang diturunkan di akhir tahun 2020 lalu mengikuti Kejurnas menembak.

"Pada Kejurnas menembak ini, atlet kita berhasil persembahkan tiga mendali emas dan satu medali perak. Nah ini modal penting kita untuk hadapi POPNAS," ujar Kiwil yang sudah mengantongi lisensi C kepelatihan menembak.

Kiwil menyebut, keempat atlet yang bakal dikirim mengikuti POPNAS ini diantaranya adalah Radit merupakan siswa SMP 1 Pangkalan Kerinci, Zahra siswa MTSN Terusan Baru, Atala Ahzah, siswa SMP Global dan Lili merupakan siswi MTSN Terusan Baru Pangkalan Kerinci.

 

(SUMBER: CAKAPLAH.C0M)